Cara membedakan antara kenari jantan dan betina
Mempunyai burung kenari yang gacor pasti akan membuat pemiliknya menjadi bangga, sekaligus senang karena burung kenarinya bisa membuat sang pemilik merasa terhibur dengan suara ocehan burung kenarinya itu. Namun biasanya untuk burung kenari yang bisa berkicau gacor adalah burung kenari dengan jenis kelamin jantan. Sehingga banyak dari Kicau Mania yang mencari burung ini yang berkelamin jantan.
Pada saat ini burung kenari banyak dicari, dan merupakan burung favorit bagi para pecinta burung. Selain suaranya yang merdu, perawatan burung kenari juga relatif mudah. Terlebih lagi burung kenari saat juga banyak di ikutsertakan dalam kontes burung. Hal ini pasti juga akan membuat para kicau mania lebih bersemangat lagi untuk memelihara dan merawat burung ini, karena bukan hanya untuk dipelihara, namun juga sebagai burung kontes. Sehingga burung kenari semakin banyak peminatnya, baik dipelihara sebagi burung kicau rumahan, maupun sebagai burung kontes.
Burung kenari sendiri terdiri dari beberapa jenis yang banyak dibudidayakan. Mulai dari kenari lokal hingga kenari impor. Dari kedua jenis burung tersebut juga mempunyai harga yang berbeda-beda. Burung kenari lokal akan lebih murah dibandingkan dengan kenari impor. Jadi bagi anda yang ingin memiliki dan memelihara burung tersebut, tentukan pilihan sebelum anda membelinya. Namun pada dasarnya, baik kenari lokal maupun kenari impor memiliki suara yang bagus, terlebih jika agan-agan bisa merawat burung tesebut agar supaya kenarinya bisa gacor. Apabila agan semua belum mengetahui caranya, agan bisa baca artikel saya, cara merawat kenari agar berkicau gacor, yang sudah saya ulas sebelumnya.
Kembali ke topik, bagi anda khususnya para pemula pasti akan merasa kesulitan untuk membedakan antara kenari betina dan kenari yang jantan. Karena untuk membedakan antara keduanya terbilang susah-susah gampang. Namun bukan berarti tidak bisa dibedakan. Dan bagi para kicau mania pasti mereka sudah banyak yang tahu mengenai ciri-ciri antara kenari jantan dan betina. Untuk membedakan antara kenari jantan dan betina, ada perbedaan pada fisik burung tersebut, diantaranya adalah :
- Untuk menentukan bahwa itu kenari jantan atau betina, anda bisa melihat dari kepala burung. Apabila kepala burung terlihat pipih, itu menandakan burung kenari jantan. Namun apabila kepala burung berbentuk bulat, maka itu adalah kenari betina.
- Selain melihat perbedaan pada kepala, anda juga bisa melihat perbedaan dari mata burung kenari. Apabila mata kenari letaknya sejajar denga paruh, bisa dipastikan itu jenis kelamin jantan. Sedangkan mata burung kenari betina, letak mata berada sedikit diatas paruh.
- Cara yang paling jitu untuk mengetahui burung kenari jantan atau betina juga bisa dilihat dari dubur burung tersebut. Pada kenari jantan, akan terdapat tonjolan kecil keluar. Nah, pada burung kenari betina, maka bila kita lihat duburnya tidak ada tonjolan.
Ternyata sangat mudah ya gan, untuk mengetahui antara burung kenari jantan dan betina?. Kalau anda sudah tahu cara membedakan burung kenari jantan dan betina, agan-agan bisa menentukan pilihan untuk memiliki kenari jantan atau betina, dan mungkin dua-duanya apabila ingin membudidayakan burung tersebut untuk dikembang biakan.
0 komentar:
Post a Comment