1/10/2016

Tips memelihara anis kembang

Tips memelihara anis kembang

Info seputar hobi - Burung anis kembang (Chestnut-caoped thrush) juga sering disebut oleh para kalangan kicau mania dengan punglor kembang. Keberadaan burung ini mulai dikenal  oleh banyak masyarakat pecinta burung diarena kontes burung tahun 90-an. Sebagian besar anis kembang yang berada dipasaran berasal dari daerah Tasikmalaya, Sukabumi, Jawa Timur, dan juga Kalimantan. Jika diperhatikan, masing-masing burung yang berasal dari daerah tersebut memiliki kelemahan dan kelebihan yang berbeda-beda.

Tips memelihara anis kembang

Pada awal pengenalannya, anis kembang yang masih merupakan burung kicauan pendatang baru di dunia kicau mania, sudah memiliki nilai harga yang cukup tinggi walaupun burung masih belum gacor atau masih ngeplong-ngeplong. Hal tersebut dikarenakan keberadaan burung ini dipasaran masih langka. Sehingga banyak para hobis burung yang mencoba mengembangkan anis kembang dengan cara penangkaran yang sudah banyak menyebar di tanah air.

Habitat asli burung Anis Kembang adalah hutan sekunder terbuka yang penuh dengan semak belukar dan lingkungan berair dangkal. Dalam mencari makanan Anis Kembang tidak jarang turun ke tanah dan mengendap-endap di antara semak belukar.Pada kehidupnya selalu berpasangan meskipun terkadang terlihat solitaire. Pada saat berkicau, Anis Kembang sering tidak terlihat karena burung ini lebih suka bersembunyi, seperti pada kerabatnya yaitu burung anis merah yang juga mempunyai kebiasaan seperti itu.

Pakan alami burung Anis Kembang di habitatnya berupa serangga kecil, siput air, cacing, dan juga buah-buahan, Untuk karakter, pada burung ini merupakan jenis burung yang pemalu, tetapi ganas, pada sesama jenisnya terutama pada saat musim kawin guna merebutkan pasangannya. Burung ini terdapat daya tarik tersendiri pada bulunya yang pernah penuh warna gelap dan terang. Suaranya yang lantang dan selalu berdiri tegak saat berkicau juga menjadi daya tarik tersendiri pada burung ini. Namun burung ini juga mempunyai kelemahan terutama pada daya tahan tubuhnya kurang baik dan sering bermasalah, terlebih lagi setelah mengalami perjalanan jauh. Kelemahan lainnya adalah rentan terhadap gangguan lingkungan sehingga burung ini mudah stres apabila belum bisa beradaptasi.

Tips khusus untuk pemeliharaan burung anis kembang adalah :

Apabila Anda ingin memelihara burung anis kembang baiknya tempatkan sangkar di tempat yang sejuk terutama pada siang hari.

Jauhkan burung Anis Kembang dari burung jenis besar yang bisa membuatnya takut sehingga tidak mau berkicau.

Agar lebih berkicau, akan lebih baik jika memelihara Anis Kembang jantan dan betina agar burung ini rajin berkicau.

Baca juga :

0 komentar:

Post a Comment